LG V30+ ThinQ, Masih Layakkah Di Tahun 2019 ?

LG V30+ ThinQ, Masih Layakkah Di Tahun 2019 ?

Saat ini, produsen smartphone asal Korea yakni LG memang sudah mengibarkan bendera putih di Indonesia. Alasannya sederhana, karena minimnya daya tarik konsumen akan produk yang mereka luncurkan. Padahal jika dilihat lebih dalam, produk keluaran LG tidak bisa dipandang sebelah mata. Pasalnya produk yang mereka luncurkan membawa spesifikasi mumpuni serta segudang fitur yang jempolan.

Salah satu produk yang cukup menarik untuk dibahas adalah flagship mereka di tahun 2018, yakni LG V30+ ThinQ. Produk ini merupakan kompetitor bagi Samsung Galaxy Note 8, sayangnya produk ini kurang mendapatkan respon positif sehingga penjualannya tidak bisa dibilang baik.

Meski begitu, produk ini cukup menarik untuk diulik. Selain membawa spesifikasi yang mantap, desain yang ada juga cukup baik, berbeda dari V Series sebelumnya yang terlihat lebih “manly”, untuk V30+ ThinQ justru terlihat lebih manis dan sangat cocok digunakan baik pria maupun wanita.

V30+ ThinQ menggunakan otak Snapdragon 825 yang diperkuat dengan grafis card GPU Adreno 640. Meskipun bukan yang terbaik, namun kombinasi antara chipset dengan graphic card ini mampu menghasilkan performa serta warna yang sangat kontras pada layar smartphone. Dengan begitu pengguna dapat merasakan pengalaman menggunakan smartphone yang lebih maksimal.

Smartphone ini juga dibekali RAM sebesar 4GB yang dipadukan dengan ROM sebesar 128GB, melihat RAM nya yang berkapasitas 4GB, rasa-rasanya terlihat kurang bukan ? Namun jangan salah, berkat UI yang ringan, pengguna tidak akan menemukan adanya kata LAG atau framedrop ketika menggunakan smartphone ini.

Untuk sektor kameranya sendiri, LG V30+ ThinQ dibekali kamera ganda dimana kamera utamanya beresolusi 13 MP serta lensa kedua yang merupakan lensa Wide yang dapat memberikan pengalaman swasembada foto yang berbeda dari biasanya. Sayangnya belum ada fitur bokeh karena LG memang lebih fokus pada kamera wide angle untuk jangkauan foto yang lebih luas.

Salah satu kekurangan yang dirasa cukup fatal terletak pada kamera depan yang hanya beresolusi 5 MP saja. Gambar yang dihasilkan terbilang “baik” pada kondisi cukup cahaya dan akan menjadi sangat buruk ketika berada pada kondisi yang minim cahaya.

Melihat kelebihan dan kekurangan pada smartphone ini, apakah smartphone ini masih layak dibeli di tahun 2019 ini ? Jawabannya adalah IYA. Selain itu harga smartphone ini juga tergolong lebih murah dibandingkan kompetitornya sehingga lebih affordable. Tertarik untuk mengantongi smartphone ini ?