Usaha OPPO untuk terus memproduksi smartphone yang berkualitas memang patut diacungi jempol. Setelah sebelumnya hadir dengan OPPO Find X dengan kamera yang “tersembunyi”, kali ini OPPO baru saja memperkenalkan smartphone terbaru mereka yang dilabeli nama R17. Pada bagian atas smartphone, terdapat poni yang sangat kecil yang disebut sebagai waterdrop.
OPPO R17 hadir dengan layar berukuran 6.4 ini tentunya dengan rasio screen to body yang sangat mengagumkan, yakni mencapai 91,5 %. Tidak sampai disitu saja, layar yang ada pada OPPO R17 juga sudah dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 6 yang tentunya akan memberikan perlindungan lebih untuk layar smartphone kita.
Pada bagian belakang, kita bisa melihat desain yang begitu indah. Gradasi warna yang mengkilat mampu memberikan spektrum warna yang begitu mempesona. Warna yang hadir pada OPPO R17 adalah Streamer Blue, Neon Violet dan juga Foggy. Dengan adanya lapisan kaca pada bagian bodi belakang, tentunya menambah kecantikan dari smartphone ini.
Masuk ke segmen dapur pacu, OPPO R17 menggunakan chipset Snapdragon 670 yang dipadukan dengan GPU Adreno 615. Dengan adanya dua perpaduan ini, gambar yang dihasilkan cukup tajam.
Untuk menjalankan aplikasi, OPPO R17 sudah dibekali dengan RAM sebesar 6 dan 8 GB dan ROM sebesar 1238GB yang berjalan di Android Oreo 8.1 dan Color OS 5.2.
Kalau urusan kamera, tidak perlun diragukan lagi kualitasnya. OPPO R17 datang dengan kamera utama beresolusi 21 + 8 MP yang mampu memberikan efek bokeh pada foto yang ditangkap. Selain itu untuk kamera selfie sudah menggunakan kamera beresolusi 25 MP yang dilengkapi dengan Artificial Intelligence.
Bagi kalian yang ingin meminang smartphone ini harus merogoh kocek agak dalam, pasalnya smartphone ini dijual dengan harga 6,8 untuk varian biasa ( 8GB/128GB ), sedangkan untuk warna fog light, kalian harus merogoh kocek hingga 7,6 juta rupiah.