Kelebihan ASUS Zenfone Ares Yang Wajib Kalian Tahu

ASUS kembali melakukan terobosan untuk dunia smartphone. Baru saja ASUS mengeluarkan produk barunya yang bernama ASUS Zenfone Ares di pasar Cina. Smartphone terbaru ASUS ini membawa teknologi Augmented Reality ke level yang lebih tinggi lagi. Smartphone yang satu ini mirip dengan ASUS Zenfone AR yang diluncurkan tahun lalu, tetapi dengan penyempurnaan di beberapa sektor.

ASUS Zenfone Ares hadir dengan layar AMOLED berukuran 5.7 inci serta memiliki resolusi QHD. ASUS masih menyematkan rasio 16:9 untuk smartphone mereka yang satu ini, berbeda dengan smartphone saat ini yang sibuk menghadirkan layar dengan model full display.

Untuk meningkatkan visibilitas ruangan, mereka menggunakan sistem Tru2life. Dengan adanya sistem ini, penggunaan AR dan VR dapat lebih dimaksimalkan. Smartphone yang satu ini juga memiliki pelapis anti minyak sehingga smartphone dapat tetap terjaga kebersihannya.

Untuk urusan chipset, ASUS mempercayakannya kepada Snapdragon 821 serta RAM 8 GB, dengan jeroan semacam ini, tentunya melibas segala jenis aplikasi bukan hal yang sulit untuk ASUS Zenfone ARES, belum lagi ketersediaan internal storage 128 GB serta teknologi UFS 2.0.

Untuk bagian kamera, ASUS menggunakan lensa dengan resolusi 23 MP serata lensa Pixel Master 3.0, untuk kamera selfie, ASUS menyematkan kamera beresolusi 8 MP.

Untuk menunjang berbagai aktivitas pengguna, ASUS memasukkan baterai dengan kapasitar 3.330 mAH dan sistem operasi Android Nougat. Tidak perlu takut menghabiskan banyak waktu ketika charge smartphone ini, ASUS telah menanamkan sistem Quick Charge 3.0 untuk mempercepat proses pengisian daya. Untuk harga yang dibanderol berkisar di angka 4.6juta rupiah. Sayangnya smartphone ini baru tersedia di pasar Taiwan saja dan belum diketahui kapan akan rilis di pasar Indonesia.